News  

Windows 11 22635.3790 Integrasikan Phone Link ke Start Menu

Microsoft dikabarkan sedang menguji fitur-fitur baru melalui Windows Insiders, salah satunya integrasi Phone Link pada Start menu. Ini adalah salah satu fitur yang mencuri perhatian, nantinya pengguna akan dapat melihat informasi ponsel yang terhubung dari Start menu. Jadi, pengguna tidak perlu lagi membuka aplikasi Phone Link untuk melihat informasi ponsel di pembaruan Windows 11 terbaru.

Berikut adalah fitur yang bakal hadir pada integrasi Phone Link ke Start menu Windows.

  1. Effortless Connectivity: Pengguna dapat melihat status baterai dan konektivitas ponsel langsung dari menu Start Windows 11. Sangat praktis.
  2. Unified Communication: Pengguna dapat mengakses pesan, panggilan, dan foto ponsel langsung dari Start menu, yang memastikan pengguna tidak melewatkan pembaruan atau momen penting. Semua bisa diakses dalam satu tempat.
  3. Continuity of Experience: Pengguna dapat melanjutkan beberapa aktivitas terakhir yang dilakukan di ponsel. Windows mengintegrasikan antarmuka dengan mulus ke dalam Start menu. Jadi, pengguna dapat melanjutkan pekerjaannya dengan lancar tanpa gangguan.

Selain integrasi Phone Link ke Start menu, fitur baru yang akan hadir adalah kustomisasi baru pada Taskbar. Fitur baru akan memungkinkan memungkinkan pengguna untuk beralih ke format tanggal yang lebih pendek dan menghilangkan ikon lonceng notifikasi untuk pengalaman taskbar yang lebih ramping dan minimalis.

Saat ini, pengujian dilakukan pada Windows 11 Build 22635.3790 yang baru tersedia di Insider Beta. Jika anda tergabung dalam Windows Insider Program dan sudah mendapatkan mendapatkan update KB5039307, anda anda bisa mengikuti tutorial berikut untuk mengaktifkan fitur.

1. Unduh Vivetool versi terbaru di link berikut.

https://github.com/thebookisclosed/ViVe/releases

2. Ekstrak file .zip yang baru saja anda unduh ke dalam folder, misal di folder “C:/vivetool“.

3. Buka Terminal sebagai Administrator, dengan cara klik kanan pada icon Start (), pilih Terminal (Admin).

4. Jalankan perintah berikut :

– mengaktifkan integrasi Phone Link ke Start menu

c:/vivetool/vivetool /enable /id:48697323
c:/vivetool/vivetool /enable /id:48433719

Untuk mengintegrasikan Phone Link ke Start menu, pastikan anda sudah menggunakan aplikasi versi terbaru, yakni 1.24052.124.0.

– mengaktifkan opsi tanggal pendek

c:/vivetool/vivetool /enable /id:48525682

– mengaktifkan opsi sembunyikan ikon lonceng notifikasi ()

c:/vivetool/vivetool /enable /id:49082522

sumber : twitter/@phantomofearth , windows blog

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *